4 Cara Budidaya Ikan Black Molly Bagi Pemula

Bagi sebagian besar orang pastinya tidak asing dengan salah satu jenis ikan yang satu ini, terutama bagi anda yang suka mengkoleksi jenis ikan hias air tawar. Yaitu ikan black molly yang saat ini sedang menjadi pusat perhatian sebagian besar orang berbeda jika anda melihat Cara Budidaya Ikan Mas Koki, dan merupakan salah satu jenis ikan hias yang saat ini sedang laris di pasaran.

Secara ilmiah, black molly memiliki nama latin Mollinesia sphenops yaitu jenis ikan hias air tawar bertubuh kecil dengan panjang maksimal 12 cm dan bersifat omnivora. Ikan jenis ini juga merupakan salah satu jenis ikan yang memiliki daya tahan tubuh kuat dan mampu beradaptasi cepat, untuk tempat hidupnya pun bisa di manapun mulai dari kolam hingga aquarium.

Dan selain itu adapun ciri fisik yang mencolok dari ikan black molly yaitu warna hitam pada tubuhnya. Dengan sifatnya tersebut maka ikan black molly tidak hanya indah dan imut, ikan ini juga sangat mudah untuk dipelihara. Dengan banyaknya penggemar black molly, kini banyak sekali orang yang ingin membudidayakannya.

Cara Budidaya Ikan Black Molly

Hal ini tidak hanya sebagai hobi tetapi banyak juga orang yang menjadikan ikan black molly sebagai ladang bisnis. Hal ini tentunya karena keuntungan yang menjanjikan dengan cara yang mudah. Bagi anda yang tertarik dengan cara budidaya ikan black molly berbeda dengan Cara Budidaya Ikan Air Tawar, berikut penjelasan mengenai langkah- langkahnya yang sangat mudah untuk anda ikuti.

  1. Media Budidaya Ikan Black Molly

Langkah pertama dalam cara budidaya ikan black molly berbeda dengan Cara Budidaya Ikan Air Payau, yang harus anda perhatikan yaitu dalam pemilihan media budidaya serta lokasinya. Terlebih dahulu anda bisa memperhatikan lokasinya. Untuk lokasi yang tepat anda bisa memilih ruangan ataupun di luar ruangan yang sekiranya media dapat anda pantau agar memudahkan perawatannya.

Adapun media yang bisa anda gunakan :

  • Anda bisa menggunakan kolam kecil ataupun sedang jika anda ingin membudidayakan banyak sekali ikan black molly. Untuk itu anda juga harus menyiapkan kolam dengan sanitasi air yang baik dan mudah untuk dikontrol.
  • Media yang ke dua yaitu aquarium. Untuk aquarium yang bisa anda gunakan bermacam- macam tergantung dengan selera anda. Anda bisa meletakkan aquarium di beberapa tempat sebagai penghias ruang sekaligus.
  • Karena ikan black molly termasuk jenis ikan hias, anda juga bisa meletakkannya sebagai penghias ruangan dan membudidayakannya di berbagai tempat seperti aquarium dengan berbagai bentuk, hingga gelas ataupun mug kaca dengan ukuran besar.
  • Adapun saran bagi anda yang tidak memiliki wadah sebagai media budidaya, anda bisa menaruhnya di dalam toples berukuran besar seperti toples kerupuk ataupun toples biscuit. Selain menjadi wadah, ini juga menambah kesan unik dan indah jika di letakkan di tempat yang berbeda. 
  1. Benih Ikan Black Molly

Untuk mendapatkan benih ikan ini berbeda dengan Cara Budidaya Ikan Nila , anda bisa melakukan proses pemijahan pada indukan black molly. Pertamanya anda harus memilih indukan black molly yang berkualitas terlebih dahulu. Perlu anda ketahui bahwa ikan black molly termasuk jenis ikan yang berkembang biak dengan cara melahirkan.

Adapun langkah dalam pemilihan indukan serta pemijahan untuk mendapatkan benih black molly yang berkualitas :

  • Hindari pemilihan indukan dengan warna hitam kusam dan pilihlah indukan dengan warna hitam arang dengan umur indukan minimal 6 bulan.
  • Adapun ukuran indukan yang baik yaitu untuk jantan sekitar 3 cm dan 5 cm untuk betinanya.
  • Adapun ciri indukan jantan dan betina. Untuk jantan ditandai dengan adanya benjolan berupa gonopodium di belakang sirip perut dengan tubuh yang lebih ramping dan berwarna sedikit cerah. Sedangkan untuk betina, tidak memiliki tonjolan dengan postur sedikit lebih gemuk dan membulat.
  • Setelah anda memilih indukan yang tepat, anda sudah bisa mulai melakukan proses pemijahan. Untuk pemijahannya, anda bisa menggunakan media khusus sebelum nantinya dilakukan proses pemindahan.
  • Anda bisa menggunakan media aquarium ataupun ember besar untuk mempermudah, usahakan kadar pH air berukuran 7 hingga 12 dengan suhu antara 25 0c hingga 27 0
  • Masukkan indukan sebanyak kurang lebih 100 hingga 200 ekor dengan perbandingan antara jantan dan betina 1 : 3. Tunggulah dalam waktu kurang lebih satu minggu hingga benih ikan mulai memenuhi media pemijahan.
  1. Pemindahan Benih Ikan Black Molly

Langkah selanjutnya yang sangat penting dan harus anda lakukan dalam cara budidaya ikan black molly hampir sama dengan Cara Budidaya Ikan Guppy, yaitu pemindahan benih ikan black molly ke dalam media pemeliharaan yang telah anda siapkan sebelumnya.

Hal ini sangat penting karena indukan black molly bersifat kanibal dan dapat memakan anaknya sendiri. Dan berikut langkah selanjutnya :

  • Gunakan jarring ikan berukuran kecil untuk menangkap benih ikan dan pindahkan ke dalam wadah.
  • Masukkan semua benih ikan hingga tidak ada yang tersisa satu pun. Setelah terkumpul anda bisa langsung memasukkannya ke dalam media budidaya.
  • Untuk indukannya anda bisa memindahkan juga ke media pemeliharaan lainnya.
  • Anda bisa memijahkannya lagi setelah beberapa bulan kemudian. 
  1. Perawatan Ikan Black Molly

Adapun langkah selanjutnya agar ikan black molly anda selalu sehat dan dapat bertahan lebih lama yaitu dengan merawatnya. Untuk merawatnya anda tidak perlu susah dan mengeluarkan biaya mahal, cukup dengan memberinya makan secara rutin dan menjaga kebersihan media budidaya.

Untuk lebih jelasnya, berikut rinciannya :

  • Setelah proses pemindahan selesai, biarkan hingga benih berumur sekitar 5 hari setelah itu anda baru bisa memberinya makan berupa kutu air yang sebelumnya telah disaring terlebih dahulu.
  • Dalam waktu 5 hari tersebut benih akan mendapatkan nutrisi dari cadangan makanan berupa sisa nutrisi yang melekat pada tubuhnya berupa kantung kuning telur.
  • Setelah 5 hari benih baru bisa disebut dengan bibit. Selain kutu air, anda juga bisa menambahkan makanan lainnya berupa kuning telur rebus yang sudah dihancurkan terlebih dahulu.
  • Setelah bibit berukuran 2 hingga 3 cm, anda sudah mulai bisa memberikan makan berupa pakan ikan dengan komposisi nutrisi lengkap berupa protein, karbohidrat, lemak, kalori, vitamin, dan mineral.
  • Pemeliharan selanjutnya yaitu menjaga kebersihan air di dalam media, anda diwajibkan untuk membersihkannya maksimal setiap 3 hari.
  • Kebersihan sangat penting selain untuk menjaga keindahan, ini juga bertujuan untuk menjaga ikan anda dari berbagai macam penyakit.


Cara budidaya ikan black molly di atas merupakan cara yang sangat praktis dan mudah. Anda tidak harus melakukan cara budidaya yang susah untuk mendapatkan ikan black molly anda agar dapat dibudidayakan. Setelah itu jangan lupa untuk memilih ikan yang akan anda jual, ikan yang dijadikan indukan, hinga ikan yang dijadikan sebagai ikan hias di rumah.