Tips dan Trik

Cara Membuat Pagar Bambu Untuk Kebun yang Murah tapi Indah

Anda bosan dengan pagar bambu itu-itu saja ?. Kali ini kami akan membantu anda membuat kreasi pagar bambu untuk kebun anda menjadi indah. Selain itu tetap berfungsi untuk melindungi kebun anda dari gangguan binatan dan untuk memisahkan kebun anda dengan bagian yang lainnya. Tapi, ilmubudidaya akan menyampaikan beberapa hal yang perlu anda ketahui sebelum mengetahui cara membuat pagar bambu untuk kebun.

Jenis Tanaman Bambu

Tanaman bamabu sering dijumpai pada beberapa kehidupan sehari-hari anda. namun nyatanya, tanaman bambu sendiri memiliki macam jenisnya. Supaya pengetahuan anda semakin bertambah, tidak salahnya jika anda mengetahui jenis tanaman bambu yang ada dilingkungan sekitar anda berikut ini penjelasannya.

1. Bambu Kuning (Bambusa vulgaris)

Bambu kuning adalah jenis bambu yang sering ditemukan di beberapa tempat khususnya perumahan, tempat makan maupun tempat lain sebagai tanaman hias. Warnanya kuning dan bentuknya yang indah sering dijadikan sebagai tanaman penghias. Jenis bambu ini bisa anda tanam langsung ditanah atau ditanam menggunakan pot. Kalau dilihat dari asalnya tanaman bambu ini ternyata memang bisa tumbuh dengan subur di kawasan Asia Tenggara salah satunya Indonesia.

2. Bambu Jepang (Pseudosasa japonica)

Bentuknya tidak jauh berbeda dengan bambu kuning. Perbedaannya adalah bambu jepang memiliki warna hijau yang dominan dan memiliki bintik kuning pada bagian batangnya. Kemudian bentuk batang lurus mirip kawar dan meruncing. Baca : cara berkebun dihalaman rumah yang sempit

3. Bambu Cendani (Phyllostachys aurea)

Bambu cendani adalah jenis bambu yang memiliki bentuk yang flexibel sehingga sering dimanfaatkan sebagai jenis bambu pada kerajinan tangan. Selain mudah dibentuk, bambu cendani terkenal karena kuat dan awet.

Cara Membuat Pagar Bambu Untuk Kebun

Setelah anda mengetahui jenis bambu, tentunya anda bisa memilih jenis bambu apa yang cocok untuk digunakan sebagai pagar pada kebun anda. Berikut ini kreasi cara membuat pagar bambu untuk kebun yang bisa anda ikuti instruksinya bersama.

1. Pagar Bambu Pendek

Kreasi pagar bambu pendek yang kami maksud adalah pagar bambu yang dibentuk dengan ketinggian rendah. Kira-kira kurang dari lutut orang dewasa untuk ukuran bambunya.

Berikut ini alat dan bahan serta tahapan cara membuat pagar bambu untuk kebun. Baca : cara menanam bunga bambu air

Alat dan Bahan

  • Bambu
  • Gergaji
  • Tali tambang
  • Amplas
  • Penggaris/ meteran
  • Alat Tulis 

Tahapan

  • Siapkan alat dan bahan untuk membuat pagar bambu pendek
  • Potong bambu kurang lebih 30-40 cm
  • Lalu bambu yang berbentuk tabung utuh ini anda amplas terlebih dahulu supaya pagar bambu lebih halus
  • Kemudian tancapkan bambu sepanjang kebun anda
  • Lalu ikatkan menggunakan tali tambang antara bambu satu dengan bambu yang lain
  • Patikan ketika anda menyatukan bambu satu dengan yang lain menggunakan tali tambang terikat dengan rapat.
  • Supaya lebih indah, ketika anda menancapkan bambu pada tanah bisa mengatur bambu dengan pola warna atau alur bambu.

2. Pagar Bambu Seperti Jaring

Bisa anda ketahui bersama, dari namanya saja anda sudah bisa membayangkan bukan ?. Pagar bambu dengan desain seperti ini akan terlihat seperti jaring jika anda lihat dari kejauhan.

Pagar bambu dengan desain ini sangat cocok jika anda memiliki tanaman yang besar dan tinggi.

Berikut ini alat dan bahan serta tahapan yang bisa anda lakukan. Baca : cara merawat tanaman bambu air

Alat dan Bahan

  • Bambu berukuran 2 meter
  • Amplas
  • Tali tambang

Tahapan

  • Siapkan alat dan bahan untuk membuat pagar bambu seperti jaring
  • Amplas bagian bambu hingga halus
  • Kemudian tancapkan bambu pada tanah dengan pola zigzag sepanjang kebun anda
  • Supaya antara bambu satu dengan yang lain menyatu anda bisa mengikatnya dengan tali tambang. Bagian yang anda ikat adalah bagian bambu yang menjadi titik pertemuan antara bambu satu dengan bambu yang lainnya. 

3. Pagar Bambu Sederhana

Terdengar dari namanya memang sederhana dan memang desain pagar bambu seperti ini adalah pagar bambu yang sering dibuat oleh orang-orang.

Berikut ini alat dan bahan serta tahapan yang anda bisa ikuti untuk membuat pagar bambu sederhana. Baca : cara merawat pohon bambu hoki

Alat dan Bahan

  • Bambu
  • Gergaji/Golok
  • Amplas

Tahapan

  • Siapkan alat dan bahan untuk membuat pagar bambu sederhana
  • Potong bambu yang berbentuk gelondongan dengan panjang kurang lebih 30-40 cm
  • Kemudian belah bambu menjadi beberapa bagian
  • Hasil potongan bambu yang anda belah harus ada 2 bentuk yang berbeda. pertama bambu yang memiliki panjang 30-40 cm dan bambu yang memiliki lebar lebih kecil dari potongan bambu pertama tetapi memiliki panjang yang lebih panjang dari potongan pertama
  • Amplas bagian bambu yang sudah dipotong sampai halus
  • Bagian potongan yang kedua anda atur secara horizontal.
  • Kemudian anda taruh bambu potongan kedua diatas bambu potongan pertama
  • Lalu anda bisa paku kedua bagian tersebut supaya menyatu. Pastikan anda atur potongan bambu pertama sejajar supaya mudah ketika ditancapkan dalam tanah
  • Setelah anda satukan kedua bagian potongan tersebut, anda bisa menyatukannya pada tanah disekitar kebun anda yang ingin dipagari

Demikian informasi yang dapat kami sampaikan mengenai jenis tanaman bambu dan cara membuat pagar bambu untuk kebun. Semoga kebun tanaman anda semakin indah dan terhindar dari binatang yang menganggu kebun anda. sampai jumpa dipertemuan selanjutnya.

Recent Posts

6 Pupuk untuk Tanaman Hias Agar Subur

Selain air dan sinar matahari, pupuk merupakan salah satu hal yang tidak boleh ketinggalan untuk…

10 months ago

5 Penyebab Kutu Putih pada Tanaman

Seperti gulma yang dapat menganggu pertumbuhan tanaman, kutu putih juga merupakan salah satu hama yang…

10 months ago

Cara Menanam Euphorbia dalam Pot

Euphorbia merupakan salah satu tanaman hias yang banyak digemari oleh masyarakat Indonesia. Padahal, tanaman ini…

11 months ago

Sekam Padi : Pengertian, Manfaat, dan Cara Menggunakannya

Sekam padi adalah salah satu sisa pertanian yang sering diabaikan, tetapi memiliki potensi besar untuk…

1 year ago

Dampak Menggunakan Sekam Padi

Sekam padi adalah sisa kulit luar butir padi setelah proses penggilingan beras. Sekam ini berwarna…

1 year ago

4 Cara Menanam Cabe Langsung di Tanah

Cabe merupakan salah satu komoditas yang paling banyak digunakan untuk memberikan cita rasa lezat dalam…

1 year ago