Tips Menanam Rumput Gajah Mini – Media Tanam – Perawatan

Banyak jenis tanaman hias yang bisa Anda letakkan untuk mempercantik sekitaran rumah, dari yang bentuknya indah hingga yang tidak biasa.

Semua itu tinggal disesuaikan dengan selera Anda, jika Anda menyukai tanaman yang banyak ditemukan di rumah tetangga maka Anda bisa memilikinya atau Anda ingin yang anti mainstream atau berbeda dari orang lain maka silahkan saja. Baca:Cara Menanam Jahe Merah Agar Hasil Maksimal

Tanaman hias ada berbagai macam jenis, seperti rumput gajah mini. Termasuk jenis rumput sebagai pemanis pekarangan rumah. Perbedaan mendasar dari rumput gajah mini dibandingkan rumput biasa ialah daunnya yang lebih lebar dan lebih besar seperti hewan gajah namun memiliki bentuk yang kecil. Sangat cocok diletakkan di dalam ruangan untuk memperindah suasana sekaligus pas ditaruh di sekitar pekarangan rumah.

Rumput gajah mini sekarang menjadi trend di masyarakat, ia lebih banyak dipilih dibanding jenis rumput lain seperti rumput jepang. Hal tersebut salah satunya disebabkan karena cara penanamannya tergolong mudah dan dapat dilakukan siapa saja, walaupun Anda yang belum mempunyai pengetahuan berkebun.

Selain itu jenis rumput ini juga mempunyai harga pasar yang murah, Anda bisa membelinya tidak sampai 20 ribu rupiah berbeda dari cara menanam tomat lumina f1.

Seiring dengan cara menanamnya yang mudah, pastinya Anda tertarik untuk memilikinya sendiri di rumah. Untuk itu, pertama kali yang harus Anda persiapkan ialah media tanamnya. Pilih media tanam yang baik supaya rumput gajah mini dapat tumbuh subur di rumah Anda.

Media Tanam Rumput Gajah Mini Paling Baik

Untuk menanam rumput gajah mini pastikan Anda memiliki lahan tanah, sebab tanaman ini hanya dapat tumbuh jika berada di tempat yang ada tanahnya seperti halnya media tanam untuk bibit durian beserta tips menanamnya. Lebih baik jika Anda memiliki atau membeli jenis tanah urug yang dikhususkan untuk taman. Dengan tambahan pupuk kandang rumput gajah mini akan tumbuh lebih baik.

Tips Menanam Rumput Gajah Mini

  • Gempurkan tanah tempat menanam rumput gajah mini dengan menggunakan cangkul dengan cara yang benar yaitu dapat dilakukan 5-10 cm.
  • Seperti yang sudah disinggung di atas, jika tanah di rumah Anda tandus maka dapat diberi pupuk kandang guna melindungi nutrisi yang terletak di dalam tanah.
  • Tanam rumput gajah mini menggunakan pola zig-zag supaya mendapat hasil maksimal.
  • Jika sudah mendapatkan bibit rumput gajah mini, Anda bisa memotongnya menjadi lebih kecil lagi sampai bagian akarnya tertutupi tanah.
  • Anda bisa memukul secara perlahan rumput gajah mini supaya akar dan tanah membentuk jalinan yang kuat.
  • Tambahkan pupuk urea serta pupuk NPK setelah masa tanam menginjak usia 2 minggu.
  • Selanjutnya penyiraman secara berkala bisa Anda lakukan, siram rumput gajah mini dua kali setiap harinya yakni di pagi dan sore hari.
  • Hindarkan rumput gajah mini dari gangguan hewan-hewan penganggu seperti ayam dan kucing. Caranya Anda bisa menutupnya dengan dedaunan supaya terhindar dari cakaran ayam dan kucing.
  • Diusahakan rumput gajah mini mendapatkan pencahayaan yang baik, terutama dari sinar matahari langsung, sebab matahari merupakan faktor terpenting tumbuh atau tidaknya suatu tanaman.
  • Jangan sampai ada orang lain melintas bahkan hingga menginjak tanaman. Anda bisa membuat pagar dari kayu untuk membatasi jalan supaya tidak dilewati.

Demikian pembahasan mengenai media tanam yang cocok untuk rumput gajah mini beserta tips menanamnya. Semoga dapat dengan mudah dilakukan di rumah. Untuk menambah ilmu budidaya tanaman Anda bisa membaca media tanam untuk ekor tupai beserta tips menanamnya serta cara menanam jahe di lahan kering.