Inilah Cara Agar Bunga Potong Awet dan Tetap Segar Berhari-Hari

Menghadirkan sebuah keindahan tentunya bisa dilakukan dengan berbagai cara, salah satu yang sangat mudah ditampilkan dan berkesan sangat indah adalah dengan merangkai bunga.

Untuk merangkai bunga sendiri bisa menggunakan dua jenis bunga, baik itu secara alami atau dengan bunga artifisial. Apabila anda hendak merangkai sebuah karangan bunga dengan bunga potong, maka hal yang harus diperhatikan adalah perawatannya sebelum anda merangkainya supaya bisa awet.

Baca Juga : Jenis Bunga Yang Cocok Untuk Pot Gantung di Rumah Kamu!

Cara Agar Bunga Potong Awet dan Tetap Segar Berhari-Hari

Merawat bunga potong supaya bisa awet dan bertahan dalam jangka waktu yang cukup lama, maka anda bisa melakukan beberapa cara. Namun perawatan pada bunga potong yang terbilang susah-susah gampang tentulah tergantung dari jenis bunga potong yang dirawat, hal ini dikarenakan kekuatan dari jenis bunga tentulah berbeda. Akan pentingnya hal tersebut, anda bisa melakukan beberapa langkah perawatan diantara sebagai berikut :

Baca Juga : Inilah Jenis Bunga Yang Cocok Ditanam di Pot dan Nggak Ribet

Hair Spray

Hair Spray bisa digunakan supaya bunga potong awet, meskipun kegunaan utamanya adalah sebagai media untuk bisa membuat bentuk rambut. Tentu saja dengan kegunaan tersebut apabila diaplikasikan pada rambut bisa membuat bunga potong bertahan tetap cantik dan indah dipandang dalam waktu yang lama.

Kegunaan yang sangat umum tentunya untuk membuat keras rambut mampu menjaga bunga tetap terlihat segar. Adapun cara yang bisa dilakukan adalah dengan memisahkan bunga dari buketnya, kemudian anda bisa menyemprotkan hair spray pada bagian bawah daun dan juga pada kelopak bunga potong.

Baca Juga : Inilah Jenis Bunga Yang Cocok di dalam Rumah

Cuka Sari Apel

Cuka sari apel yang merupakan sebuah bahan makanan bisa digunakan untuk membuat bunga potong agar awet. Adapun kegunaan umum yang bisa dimanfaatkan dari cuka sari apel adalah untuk perawatan kecantikan diantaranya untuk toner wajah ataupun untuk menghilangkan sebuah noda hitam yang disebabkan oleh bekas rawat.

Adapun untuk digunakan pada bunga potong supaya bisa awet adalah sebagai berikut :

  • Siapkan 2 sendok gula
  • Siapkan pula 2 sendok cuka apel
  • Masukan pada vas bunga
  • Isikan juga dengan air bersih.
  • Untuk bisa bertahan lebih lama pastikan untuk tidak lupa mengganti air dengan campuran gula dan cuka apel
  • Pastikan untuk menggantinya setiap hari secara teratur

Baking Soda

Baca Juga : Cara Merawat Bunga Petunia Gantung Agar Tetap Subur dan Indah

Baking soda yang merupakan bahan untuk pembuat kue, tentunya bisa digunakan untuk membuat bunga potong awet. Sesuai dengan kegunaannya pada kue untuk bisa membuat bahan kue lebih tahan lama, bisa juga digunakan supaya bunga potong lebih tahan lama.

Adapun langkah yang harus dilakukan adalah sebagai berikut :

  • Masukan baking soda ke dalam gelas sekitar ¼ gelas
  • Masukan air pada gelas tersebut
  • Setelah itu isikan pada vas bunga
  • Masukan bunga potong yang segar dengan begitu bunga potong bisa segar karena kandungan gula dari baking soda bisa membuat bunga mekar lebih lama
  • Untuk vas bunga terlihat bersih, anda bisa menggunakan baking soda yang berwarna bening

Aspirin

Baca Juga : Cara Merawat Bunga Putri Salju Agar Selalu Indah dan Subur

Aspirin ternyata bisa juga digunakan untuk membuat bunga potong awet, hal ini karena Aspirin merupakan obat yang mampu menaikan keasaman. Hal tersebut tentunya membuat bunga lebih tahan lama dengan cara menurunkan ph pada media yang digunakannya. Adapun cara yang bisa anda lakukan adalah sebagai berikut :

  • Pastikan anda mempersiapkan Aspirin
  • Selanjutnya masukkan aspirin pada vas bunga yang berisi air
  • Pastikan obat tersebut larut
  • Aspirin yang telah tercampur tentunya bisa membuat kandungan asam pada air meningkat, hal ini tentu saja mampu menghambat perkembangbiakan bakteri dan mengantisipasi bunga supaya tidak busuk

Baca Juga : Cara Menanam Bunga Nona Makan Sirih di Halaman Rumah

Koin

Koin yang merupakan benda logam bisa digunakan untuk membuat buna potong awet, hal ini dikarenakan kandungan dari logam bisa membuat bakteri tidak akan berkembang biak dengan efektif yang artinya menjadikan bunga tetap sear lebih lama.

Adapaun cara yang perlu dilakukan tentunya sangat mudah, anda hanya perlu memasukan sebuah koin pada vas bunga dengan begitu bunga potong bisa lebih awet.

Gula

Gula yang merupakan bahan makanan tentu memiliki sebuah manfaat yang bisa membuat bunga potong bisa lebih awet, karena dengan kandungan gula cadangan karbohidrat bisa tercukupi yang membuat bunga tetap segar.

Adapun cara yang bisa dilakukan untuk membuat bunga lebih awet adalah sebagai berikut :

  • Pastikan bunga potong di potong sedikit pangkal batangnya
  • Masukan gula sekitar 3 sendok gula
  • Tambahkan juga 2 sendok cuka, hal ini di upayakan untuk bisa menghambat pertumbuhan bakteri di dalam air

Bleach

Baca Juga : Cara Menanam Kembang Sepatu di Halaman Rumah Kamu

Bleach yang merupakan salah satu bahan pembersih atau pemutih pakaian yang bisa digunakan untuk membuat bunga potong bisa awet.

Hal ini dikarenakan bahwa cairan pemutih bisa membuat steril air yang digunakan untuk merendam bunga potong, dengan demikian bakteri tidak bisa berbuat apapun dengan cairan tersebut. Adapun langkah yang harus anda lakukan adalah sebagai berikut :

  • Pastikan anda menyiapkan cairan pemutih
  • Takar kira-kira ¼ dan campurkan dengan satu liter air
  • Masukan pada vas bunga yang hendak di beri bunga potong, dengan demikian bakteri tidak akan tumbuh berkembang dan bunga bisa lebih segar dan awet